Sabtu, 25 Juni 2016

croissant sandwich




Bonjour! Pagi ini sarapan ala-ala Perancis ya, hehe...

Croissant isi ikan dengan mayo dan keju mozarella. O yes, manthap! Mommy siapkan dahulu ikan yang sudah matang lalu ambil dagingnya. Sandwich nya bisa roti tawar biasa kalau memang tidak ada croissant. Tapi untuk roti, saya olesi dengan mentega cair yang sudah diberi bawang putih, olesi rata pada bagian dalam roti.

Setelah itu untuk isinya mommy siapkan mayonaise dan keju mozarella (yang sudah dipanaskan supaya sedikit lumer). Lalu olesi keduanya pada bagian dalam roti. Dan jadi sudah sarapan yummey pagi ini :)

Mommy boleh ganti daging ikan dengan daging ayam cincang. Yang pasti harus dimasak matang dahulu ya. Untuk isiannya jika mommy mau tambahkan daun selada / timun juga ok.

Selamat mencoba ya mom :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar